Ahmad Masih Kecil 1

Perkenalkan namaku ahmad, aku adalah seorang anak pinggiran tinggal di lingkungan yang keras, dan serba terbatas, aku tinggal di linggkungan nelayan pantura. aku dilahirkan dari keluarga yang tidak mampu namun tidak serba kekurangan karena masih ada yang bisa tercukupi, keluargaku bukanlah keluarga yang dipandang, karena untuk menjadiorang yang terpandang dilingkunganku harus jadi orang kaya dulu. Harta adalah cara agar kamu terlihat dan tidak dilihat sebelah mata.  ketika melihat anak kecil lain bermain dengan mainannya dan aku meminta kepada orang tuaku, ibuku hanya berkata "kamu tidak melihat siapa orangtuamu" ter iris rasanya hati ini. aku hanya menangis dan tangisanku tak begitu berarti karena apa daya orangtuaku tidak memiliki uang untuk membelikan mainan  yang aku mau. sesungguhnya jika ada uang, aku tidak perlu menangis untuk meminta kepada orangtuaku, karena aku meminta tanpa melihat betapa sulitnya orangtua hanya untuk mencari nafkah hanya untuk membeli sesuap nasi. 

Komentar